Mendung
menyambut kedatangan kami di Kota Malang, gunung-gunung megah yang
mengelilingi kota ini menjadi hilang, tersembunyi dibalik gumpalan awan
hitam dan putih yang tersebar dimana-mana. Hawa dingin menemani
sepanjang perjalanan kami mengelilingi kota
ini. Benar-benar eksotis! Yang paling kami kagumi adalah banyaknya
bangunan peninggalan jaman kolonial yang masih terawat dengan baik.
Melihat jejaknya sekarang tak heran jika kota Malang dulunya memang
adalah salah satu kota penting bagi Belanda selain Jakarta, Bandung,
Semarang dan Surabaya.
Bagi para penyayang binatang peliharaan mungkin tempat ini akan menjadi tempat favorit untuk berbelanja
Pintu masuk pasar splendid |
Splendid
mempunyai dua akses masuk, pertama melewati jalan kahuripan dan yang kedua
melewati jalan Brawijaya. Bagi pengunjung yang berada di daerah luar malang,
cukup naik angkutan kota berplat AG dari terminal Arjosari dengan tarif 3500
rupiah. Atau bagi yang memakai kendaraan pribadi hanya membutuhkan waktu
sekitar 30 menit, jaraknya sekitar 5 Km dari terminal Arjosari.
Pasar splendid
terbagi menjadi tiga tempat, yaitu pasar burung, pasar ikan dan pasar bunga.Belum lengkap rasanya jika kita ke Malang namun belum berkunjung ke
pasar Splendid kota Malang. Pasar Splendid terletak di jalan
Brawijaya dekat dengan jalan Mojopahit. Untuk mencapai Pasar Burung
Splendid ini anda bisa naik angkot jalur ADL kalau dari landungsari dan jalur GA
kalau anda dari arjosari atau gadang. Tak hanya jenis-jenis burung yang
terdapat disana, banyak juga pedagang yang menjual ikan hias. Suasana
di pasar cukup
nyaman dan sejuk. Tak heran banyak pengunjung yang betah berlama-lama
di sana walau sekedar hanya melihat-lihat saja. Harga yang di tawarkan
pun cukup bervariasi. Untuk burung di patok mulai harga Rp 5000 sampai
jutaan rupiah, tergantung jenis burung tersebut. Disana juga disediakan area parkir yang lumayan luas, dengan tarif Rp.1000/motornya. Banyak juga warung-warung yang berdiri di pasar splendid.
Berbagai satwa dan lainnya yang diperdagangkan |
Yang menjadi
skala besar di Pasar Splendid adalah penjual burungnya. Bervariasi dan
bermacam-macam burung serta sangkar dan pakan burung dari yang bernilai Rp.15.000
sampai 1.000.000 rupiah dijual. Dan yang lebih mengherankan banyak
burung-burung yang bukan dipelihara juga diperdagangkan disana, salah satunya
ada burung hantu, kelelawar dan burung-burung aneh lainnya.
Pasar burung
splendid tidak hanya menjual berbagai aneka burung saja, selain burung disana
juga terdapat hewan-hewan peliharaan juga diperjual belikan. Aneka macam hewan
peliharaan juga terlihat di sekitar pasar burung, antara lain anjing, kucing,
monyet, ayam, tupai dan hewan lainnya. Berbagai macam makanan hewan peliharaan
juga tersedia disepanjang jalan pasar burung.
Tidak jauh dari
pasar burung, tempatnya agak ke bawah terdapat pasar ikan hias. Puluhan penjual
ikan menempati lapak-lapak yang telah di sediakan. Lokasi pasar ikan splendid
tidak terlalu besar sehingga ikan yang dijual kurang beraneka ragam. Tapi ada
yang menarik perhatian pengunjung di lokasi pasar ikan. Salah satu lapak
menjual berbagai jenis ular dan reptile-reptil lainnya. Disitu juga menyediakan
tikus putih kecil sebagai makanan para ularnya.
Buat yang
pengagum bunga, di daerah pasar splendid juga terdapat penjual berbagai bunga
dan tanaman yang berwarna-warni. Seperti halnya pasar ikan, pasar bunga ini
lokasinya juga tidak terlalu besar tapi penataan tempatnya yang bersih membuat
lokasi tersebut terlihat sangat asri.
Oke, sebenernya masih ada beberapa lagi, tapi tangan sudah capek ngedit foto, upload, cari referensi dan menuliskannya. Bersambung di tulisan tentang jalan-jalan Malang berikutnya ya. Yang pasti, Malang adalah kota dengan hawa sejuk dan tanpa macet yang sangat menyenangkan untuk liburan.
Oke, sebenernya masih ada beberapa lagi, tapi tangan sudah capek ngedit foto, upload, cari referensi dan menuliskannya. Bersambung di tulisan tentang jalan-jalan Malang berikutnya ya. Yang pasti, Malang adalah kota dengan hawa sejuk dan tanpa macet yang sangat menyenangkan untuk liburan.
1. Fika 09220035
2. Agys 09220042
3. Queen 09220248
4. Refai 09220255
5. Dahlia 09220368
Refai / 09220255
2. Agys 09220042
3. Queen 09220248
4. Refai 09220255
5. Dahlia 09220368
Refai / 09220255
trims min infonya
BalasHapus