Kamis, 08 November 2012

EKSOTISME PANTAI PAPUMA



Ternyata selain pantai watu ulo, di Jember ada pantai yang begitu eksotis !!! belum lama ini pemerintahan Kabupaten Jember mengelolah pantai yang sangat indah, mereka menyebutnya Pantai Papuma atau Tanjung Papuma.
Dengan desiran pasir putih, gundukan batu-batuan ditambah indahnya kapal-kapal nelayan setempat menambah keeksotisan pantai.  Pantai tersebut terletak persis dibawah lereng gunung yang dimana suasananya masih sangat
alami. Puluhan monyet dari pegunungan menambah nilai plus bagi Tanjung Papuma ini.

Sudut-sudut keindahan Tanjung papuma

Tapi ada yang cukup disayangkan di Papuma pengunjung dilarang berenang karena ombak yang cukup besar. Selain itu banyaknya ubur-ubur yang terhempas ombak membuat bahaya para pengunjung. Tetapi hal tersebut tidak menjadi alas an karena pantai ini sangat cocok buat yang mempunyai hobi fotografer. Pengunjung juga bisa melihat sunrise dengan datang lebih awal sebelum shubuh.
Eksotisme pantai ini juga terlihat dari halaman pantai, banyak penjual-penjual dan jalanan yang tertata rapi dan terlihat sangat bersih. Tidak perlu khawatir setelah bermain air atau kotor Karena pasir, disana juga banyak toilet atau kamar mandi bagi pengunjung.
Di sekitar pantai juga banyak nelayan-nelayan yang menjual ikan hasil tangkapannya. Mulai dari harga 40.000 - 100.000 rupiah per keranjangnya pengunjung sudah bisa membawa oleh-oleh dari pantai papuma.
Belum banyak pengunjung yang mengetahui pantai papuma ini, sehingga suasana disana masih terlihat sepi. Menurut salah satu penjaga kamar mandi papuma belum genap setahun diresmikan oleh pemerintah.
Pantai Papuma bisa ditempuh 45 menit dari pusat Kota jember atau terminal Jember. Akses menuju pantai cukup sepi hanya hamparan sawah dan pepohonan kelapa yang terlihat, jalan menuju pantai juga sangat menanjak. Tiket masuk pantai hanya dihargai 7000 rupiah tiap orangnya.
Anda tertarik ??? segera berlibur ke Pantai atau Tanjung Papuma..
(Refai / 09220255)

1 komentar: